Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon
Sebelum memutuskan untuk menggunakan fitur Nabung Diskon, Pengguna wajib terlebih dahulu mempelajari Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon.
Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon ini merupakan bagian dari Aturan Penggunaan Bukalapak dan Kebijakan Privasi Bukalapak. Fitur Nabung Diskon tunduk pada Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon, Aturan Penggunaan Bukalapak dan Kebijakan Privasi Bukalapak
Dengan menggunakan fitur Nabung Diskon, Pengguna dianggap telah membaca, mengerti, memahami, menyetujui, dan mendapatkan informasi yang jelas dan cukup serta sepakat atas seluruh isi dalam Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon. Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon merupakan bentuk kesepakatan yang dituangkan sebagai sebuah perjanjian yang sah antara Pengguna dengan Bukalapak. Jika Pengguna tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon, Pengguna tidak diperkenankan menggunakan fitur Nabung Diskon.
Definisi
- Nabung Diskon adalah fitur di mana kamu bisa mendapatkan diskon besar dengan melakukan pembelian secara angsuran.
- Pengguna adalah pihak yang terdaftar pada Platform Bukalapak (www.bukalapak.com).
Ketentuan Penggunaan Fitur Nabung Diskon
- Pengguna dapat menggunakan fitur Nabung Diskon dengan memilih fitur Nabung Diskon pada platform Bukalapak.
- Produk - produk yang tersedia untuk Nabung Diskon, meliputi (a) Pulsa dan (b) Voucher untuk pembelanjaan produk marketplace.
- Proses menabung dalam waktu yang tertera di setiap produk yang dipilih Pengguna.
- Pengguna dapat menabung dengan memilih metode pembayaran yaitu DANA dan Virtual Account.
- Pada saat Pengguna telah selesai menabung dalam waktu 1 hari kerja maka Pengguna mendapatkan Pulsa/Voucher yang dikirimkan melalui chat dan akun pengguna.
- Voucher dapat digunakan oleh Pengguna untuk membeli produk di marketplace dengan memasukan kode Voucher di halaman pembayaran.
- Jika saat menggunakan voucher ternyata harga produknya lebih tinggi dari yang kamu tabung, maka selisihnya akan dikembalikan ke kamu dalam bentuk Credits.
- Jika harga produk lebih tinggi dari nilai voucher, harap hubungi BukaBantuan agar nilai voucher kamu diperbarui, sehingga bisa tebus produknya tanpa tambahan biaya.
- Pengguna diharuskan melakukan pembayaran nabung diskon sesuai dengan waktu yang dipilih oleh Pengguna.
- Pengguna yang tidak melakukan pembayaran hingga waktu yang telah disepakati selesai maka dana yang telah bayarkan akan dikembalikan ke akun Pengguna dalam jangka waktu 2x24 jam.
Syarat dan Ketentuan Umum
- Pengguna mengakui dan memahami sepenuhnya bahwa fitur Nabung Diskon ini BUKAN merupakan produk investasi dan/atau tabungan sehingga tidak ada imbal hasil dari penggunaan fitur ini.
- Pengguna memberikan wewenang dan persetujuan kepada Bukalapak untuk pengembalian dana yang disetorkan pada penggunaan fitur ini ke sumber dana asal pembayaran.
Untuk pembayaran menggunakan DANA. pengembalian pembayaran dilakukan ke akun DANA pengguna.
- Bukalapak tidak bertanggung jawab dan tidak memberikan jaminan baik terhadap kondisi, keaslian atau lainnya terkait barang yang dipilih oleh Pengguna.
- Pelapak wajib bertanggung jawab atas barang dalam fitur Nabung Diskon termasuk kondisi, keaslian, ketersediaan, deskripsi, pengiriman dan segala sesuatunya terkait barang.
- Bukalapak selaku penyelenggara Nabung Diskon beserta seluruh Anak Perusahaan berhak menyimpan dan menggunakan foto, video, suara, dan nama Pengguna terpilih sebagai materi publikasi (termasuk namun tidak terbatas pada foto, video, di internet, website yang dikelola oleh Bukalapak), serta dalam materi promosi, untuk periode yang tidak terbatas sebelum tanpa adanya royalti dan/atau kompensasi tambahan atau pemberitahuan sebelumnya.
- Bukalapak berhak setiap saat dan dari waktu ke waktu untuk mengubah atau menghentikan, sementara atau selamanya fitur Nabung Diskon dengan atau tanpa pemberitahuan sebelumnya karena alasan di luar kendali.
- Jika menurut pertimbangan Bukalapak sendiri terdapat indikasi/dugaan kecurangan dan/atau kesalahan yang disengaja dalam pemberian informasi atau data yang diberikan oleh Pengguna atau jika menurut pertimbangan Bukalapak sendiri Pengguna melakukan kecurangan, kesalahan, pelanggaran atau tindakan lain yang merugikan maka Bukalapak dapat menghentikan, membatalkan, mengecualikan atau memblokir Pengguna dari fitur Nabung Diskon.
- Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon merupakan bagian tak terpisahkan dari Aturan Penggunaan Bukalapak dan Kebijakan Privasi Bukalapak yang sewaktu-waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya. Bukalapak menyarankan agar Pengguna membaca secara seksama dan memeriksa Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon, Aturan Penggunaan Bukalapak dan Kebijakan Privasi Bukalapak dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun, dengan mengakses Platform Bukalapak, maka dianggap telah membaca dan menyetujui Syarat dan Ketentuan Nabung Diskon.
- Hati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Bukalapak, Bukalapak tidak bertanggung jawab terhadap seluruh kerugian yang timbul atas penipuan yang dialami Pengguna dalam menggunakan fitur Nabung Diskon.
- Apa itu Nabung Diskon?
Nabung Diskon adalah fitur di mana pengguna bisa mendapatkan diskon besar dengan melakukan pembelian secara angsuran.
- Apakah saya bisa melakukan Nabung Diskon lebih dari satu produk diskon?
Ya, kamu bisa melakukan Nabung Diskon lebih dari satu produk diskon.
- Berapa lama jangka waktu Nabung Diskon pada tiap produk?
Setiap produk bisa memiliki jangka waktu menabung yang beda. Kamu dapat lihat informasinya pada produk diskon yang kamu pilih.
- Apakah saya bisa membayarkan nabung diskon secara penuh sebelum jangka waktu yang sudah ditentukan?
Tidak, kamu harus membayarkan produk diskon sesuai jangka waktu yang sudah ditentukan setiap harinya.
- Bagaimana jika saya telat atau tidak membayarkan pada produk diskon yang sudah saya pilih?
Jika telat nabung hingga 1 hari, tabungan kamu dianggap tidak berhasil dan uang yang sudah ditabung akan dikembalikan sesuai metode pembayaran yang dipilih.
- Metode pembayaran apa saja yang bisa saya gunakan untuk melakukan pembayaran Nabung Diskon?
Kamu dapat menggunakan metode pembayaran DANA dan Pembayaran Virtual (Virtual Account).
- Bagaimana proses pengembalian dana tabungan diskon?
Pengembalian dana akan diproses dalam waktu 1x24 jam sesuai metode pembayaran yang dipilih (DANA dan Virtual Account). Jika dalam waktu tersebut dana belum kembali, kamu dapat menghubungi BukaBantuan Bukalapak untuk dibantu lebih lanjut.
- Apakah pada pembayaran Nabung ke-2 dan seterusnya saya bisa menggunakan metode pembayaran yang berbeda dengan Nabung ke-1?
Ya, setiap pembayaran nabung diskon bisa dilakukan dengan metode pembayaran yang berbeda. Misal, pembayaran Nabung ke-1 menggunakan metode pembayaran DANA, pembayaran Nabung ke-2 menggunakan metode Pembayaran Virtual, dan seterusnya hingga pembayaran nabung diskon selesai dilakukan.
- Bagaimana jika saya sudah melakukan pembayaran Nabung Diskon namun tabungan saya belum juga terverifikasi?
Kamu dapat menghubungi BukaBantuan Bukalapak untuk dibantu pengecekan lebih lanjut ya.
- Jika saya berhasil selesai nabung, bagaimana proses pengiriman vouchernya?
Pengiriman voucheer untuk produk diskon akan dikirim sesuai ketentuan pada informasi barang yang kamu pilih dan akan diproses dalam waktu maksimal 1x24 jam hari kerja.