Fitur dropshipper yang ada di halaman checkout berfungsi untuk proses pembelian barang dropship agar barang tersebut jadi atas nama dropshipper. Pelapak dapat melihat keterangan dropshipper pada halaman daftar transaksi penjualan sehingga pada shipping label, penerima akan melihat nama dropshipper, bukan nama pelapak yang sebenarnya.
Terdapat 3 hal yang dapat dilakukan pelapak dalam memproses pesanan sebagai dropshipper:
- Melihat keterangan dropshipper pada halaman Daftar Transaksi Penjualan.
- Melihat informasi dan alamat pengiriman dropshipper pada halaman Detail Transaksi Penjualan.
- Mencetak alamat pengiriman yang berisi informasi dan alamat pengiriman dropshipper.
Pembeli dapat melakukan transaksi pembelian sebagai dropshipper dengan cara ceklis pada checkbox Kirim pesanan sebagai dropshipper di halaman Detail Pembeli.
Selain fitur dropshipper di atas, terdapat jenis-jenis metode dropshipper ketika pelapak melakukan penjualan di Bukalapak:
- Internal Dropshipper: Seorang pelapak membeli barang di Pelapak lain dan menjualnya kembali di platform Bukalapak. Hal ini sudah tidak dapat dilakukan sejak tanggal 14 Desember 2020 di mana pelapak sudah tidak bisa menginput resi yang sama dengan resi yang telah digunakan oleh pelapak sebelumnya.
- External Dropshipper: Seorang pelapak membeli barang di platform/e-commerce di luar Bukalapak dan menjualnya kembali di platform bukalapak. Cara seperti ini diperbolehkan di Bukalapak dengan catatan produk yang didapatkan dengan cara dropship hanya menggunakan kurir-kurir yang masih didukung untuk melakukan dropship di Bukalapak.
Kurir-kurir yang mendukung penjualan dropship di Bukalapak:
Jika kamu memiliki barang dropship, pastikan barang tersebut hanya dapat dikirimkan dengan 3 kurir di atas. Selain kurir di atas, kamu akan diwajibkan untuk menggunakan resi otomatis. Untuk mengubah resi otomatis menjadi resi manual pelapak telah menyetujui syarat dan ketentuan pada halaman ganti resi otomatis menjadi manual.
Cara Memproses Pesanan Sebagai Dropshipper
Berikut ini adalah langkah-langkah yang dapat kamu lakukan sebagai pelapak untuk memproses pesanan pembeli sebagai dropshipper:
- Klik icon Transaksi, lalu pilih Lihat Semua Transaksi.

- Pada halaman Daftar Transaksi Penjualan, pelapak dapat melihat transaksi penjualan dengan tipe dropship.
- Klik pada Nomor Transaksi untuk melihat detail transaksi. Pada halaman Detail Transaksi, pelapak dapat melihat informasi dropshipper.
- Klik Cetak Alamat Pengiriman untuk mencetak alamat pengiriman.
- Transaksi dengan tipe dropship memiliki format cetak alamat pengiriman yang berbeda dengan transaksi biasa:
- Pada transaksi dengan tipe dropship tidak akan ada atribut Bukalapak pada alamat pengirimannya, seperti logo, nomor transaksi, dan copy terima kasih.
- Nama Pengirim dan No. Telepon langsung terisi otomatis dengan Nama dan No. Telepon dropshipper yang terkait untuk transaksi dengan tipe dropship.

- Klik menu Transaksi, lalu pilih tab Penjualan. Pelapak dapat melihat transaksi penjualan dengan tipe dropship.

- Pilih transaksi dengan tipe dropship untuk melihat detail transaksi. Pada halaman Detail Transaksi, pelapak dapat melihat informasi dropshipper pada tab Alamat.

- Lanjutkan proses pesanan seperti langkah yang dijelaskan pada halaman FAQ Pelapak Proses Pesanan.