Fitur Iklan Lapak

Fitur Iklan Lapak adalah fitur promosi terbaru dari Bukalapak khusus untuk Super Seller. Fitur ini membantu lapak pelapak tampil di urutan paling awal pada halaman daftar barang hasil pencarian, sehingga lebih terlihat oleh calon pembeli dan peluang barang terjual akan semakin besar.

Berikut adalah informasi lebih lanjut terkait Fitur Iklan Lapak:

  1. Fitur ini dapat diakses pada aplikasi Bukalapak minimal dengan versi Android 4.61 atau iOS 2.56.
  2. Pelapak telah bergabung dalam program Super Seller. Jika pelapak keluar dari program maka secara otomatis fitur akan hilang dari menu dan promosi pelapak berstatus tidak aktif.
  3. Pelapak dapat membuat 10 promosi iklan lapak dimana pada setiap promosi hanya boleh memiliki 1 kategori dengan maksimal 10 barang.
  4. Iklan Lapak akan tampil secara acak bergiliran dengan Iklan Lapak dari pelapak lainnya yang akan muncul pada kata kunci yang sama.
  5. Pelapak akan dikenakan pemotongan Rp 12 dari budget promosi setiap promosi iklan lapak tampil.
  6. Batas budget promosi minimum adalah Rp 12.000
  7. Ketika pelapak menetapkan batas budget promosi, maka iklan akan otomatis tidak aktif ketika biaya promosi melebihi batas budget promosi.
  8. Ketika budget promosi pelapak kurang dari dari harga per tampil (Rp 12), maka promosi akan menjadi tidak aktif.
  9. Pembelian budget promosi dapat menggunakan saldo Bukalapak atau metode pembayaran lain pada halaman Promoted Push/ Promoted Keyword.
  10. Dana budget promosi tidak dapat dikembalikan lagi ke saldo Bukalapak.

Langkah-langkah Mengaktifkan fitur Iklan Lapak:

  1. Pada halaman utama Aplikasi Bukalapak pilih Fitur Pelapak, kemudian klik Iklan Lapak. Atau pelapak dapat pilih Akun, klik tab Pelapak, kemudian pilih Fitur Promosi dan klik Iklan Lapak.

  2. Klik Coba Iklan Lapak.

  3. Klik Tambah Promosi.

  4. Masukkan Nama Promosi, kemudian pilih Kategori, dan centang pada barang yang akan dipromosikan (maksimal 10 barang), klik Lanjut.

  5. Atur batas budget promosi, kemudian klik Aktifkan.

Langkah-langkah Menonaktifkan dan Menghapus fitur Iklan Lapak:

  1. Pada menu Iklan Lapak, klik tanda "v" pada promosi yang ingin dinonaktifkan.

  2. Pilih Hapus atau Nonaktifkan, promosi yang telah dihapus tidak akan tampil kembali pada menu Iklan Lapak. Informasi tampil pada menu ini merupakan informasi tampil selama sebulan.

Tampilan pada sisi Pembeli:

  1. Pada halaman pencarian, pembeli akan melihat Informasi pelapak, Barang yang dijual pada lapak tersebut yang sesuai dengan pencarian pembeli, dan Voucher Gratis Ongkir dari program Super Seller.

  2. Iklan Lapak akan tampil berdampingan dengan Katalog.
  3. Bukalapak

Berikut adalah beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan:

  • Apa yang terjadi jika budget promosi saya habis?
  • Iklan Lapak kamu akan jadi tidak aktif, namun jangan khawatir karena kamu tetap bisa membuat Iklan Lapak baru. Dengan catatan, sebelum mengaktifkan Iklan Lapak kamu melakukan top up budget promosi terlebih dulu.

  • Apa yang terjadi jika saya memiliki promosi iklan lapak dan saya keluar dari program Super Seller?
  • Iklan Lapak kamu akan jadi tidak aktif dan akan langsung kembali aktif ketika kamu masuk ke program Super Seller.

  • Bagaimana cara untuk melakukan top up budget promosi?
  • Kamu dapat masuk ke halaman Promoted Push/Keyword pada aplikasi Bukalapak lalu klik "Tambah".

  • Barang apa saja yang bisa dipromosikan?
  • Kamu bisa mempromosikan sampai 10 barang dengan kategori yang sama.

  • Berapa banyak promosi Iklan Lapak yang bisa dibuat?
  • Kamu bisa membuat sampai 10 promosi Iklan Lapak yang masing-masing bisa diisi hingga 10 barang.

  • Bagaimana cara saya menonaktifkan promosi?
  • Klik ikon paling kanan pada promosi yang ingin kamu nonaktifkan, lalu pilih nonaktifkan promosi.

  • Bagaimana Iklan Lapak saya ditampilkan?
  • Klik ikon paling kanan pada promosi yang ingin kamu nonaktifkan, lalu pilih nonaktifkan promosi.

  • Dimana Iklan Lapak saya ditampilkan?
  • Di halaman pencarian ketika calon pembeli mencari kata kunci yang sesuai dengan barang yang telah dipilih.


Artikel Terkait


Apakah artikel ini membantu?
YaatauTidak