Bukalapak bekerja sama dengan Sepulsa untuk menyediakan Fitur Bayar Tagihan Listrik Pascabayar di Bukalapak. Melalui fitur ini, pembeli dapat melakukan pengecekkan tagihan listrik dan melakukan pembayaran tagihan listrik PLN secara online di Bukalapak. Berikut ini adalah informasi lainnya terkait Fitur Bayar Tagihan Listrik Pascabayar:
Di bawah ini adalah daftar status transaksi yang mungkin dialami pembeli ketika membayar tagihan listrik pascabayar di Bukalapak:
Saya sudah melakukan pembayaran listrik pascabayar, tapi kenapa status transaksi masih menunggu pembayaran?
Bukalapak membutuhkan waktu ± 30 menit untuk memproses transaksi pembayaran tagihan listrik pascabayar. Pastikan kamu sudah melakukan pembayaran dengan mengikuti langkah-langkah yang diberikan dan membayar sesuai nominal yang tertera di tagihan.
Apakah ada biaya administrasi untuk membayar tagihan listrik pascabayar?
Ya, kamu akan dibebankan biaya administrasi sebesar Rp.2500,- untuk setiap transaksi.
Apakah saya masih bisa membayar tagihan listrik pascabayar di Bukalapak jika telat dari batas waktu pembayaran?
Ya, kamu masih bisa membayar tagihan listrik di Bukalapak. Namun ada denda yang harus dibayar karena kamu terlambat membayar tagihanmu.
Artikel Terkait